Omona ♥ All about me, him and them. I hope you like it ♥
[LIPUTAN] 2PM at Blackberry Live & Rockin' Concert 24 Mar 2011, 8:10 am
Seperti diberitakan sebelumnya, 2PM menjadi salah satu penampil dalam acara BB Live yang digelar 19 maret lalu di Arena PRJ Kemayoran, Jakarta. Selain 2PM, ada pula Shontelle, Taio Cruz dan Suede. Sehingga kurang tepat jika menyebut acara ini sebagai konser 2PM saja, namun hal ini tidak menyurutkan Hottest Indonesia untuk bisa menyaksikan bintang pujaannya secara langsung.
Kali ini, KoreanIndo mendapat undangan dari Ismaya Grup untuk meliput langsung jalannya acara. Media pass pun diberikan dan adanya priviledge untuk memotret dari media pit pun KI dapatkan. Thanks to IsmayaLive THE SHOW VJ Daniel dan model Fahrani yang menjadi MC malam itu sempat mendapat sorakan penonton ketika Daniel bercanda dan bilang kalau penonton di sana mau nonton SMASH. Cara Daniel itu cukup ampuh membuat penonton kembali bersemangat setelah cukup lama mengantri dan berebutan posisi terdepan demi melihat 2PM. Ketika lampu diredupkan, teriakan semakin membahana. 2PM tampil menggebrak dengan lagu "I'll be Back". Jujur, saat itu yang langsung menarik perhatian KI adalah Junsu dengan potongan rambut barunya yang sukses buat dia terlihat "charming" banget. Kemudian sorakan Hottest semakin kencang membahana di ruangan tersebut. Sedikit introduksi saat mereka membawakan "Heartbeat". Jeritan penonton semakin kencang ketika Taecyon mengambil posisi duduk dan personil lain rebahan di panggung. Sayangnya panggung tidak terlalu tinggi sehingga tidak terlihat jelas dari posisi KI berdiri Syukurlah layar besar di kanan kiri panggung sangat membantu penonton untuk melihat ekspresi Taec yang sangat 'cool'. Sepanjang lagu dibawakan, penonton tak hanya berteriak, sebagian lainnya ikut bernyanyi bersama. Penonton di sebelah KI pun ikut menarikan 'zombie dance'-nya 2PM itu. Berkali-kali KI mencoba mengambil foto mereka, namun apa daya terhalang penonton lain yang lebih tinggi atau tangan lain yang ikut terangkat untuk merekam/memfoto mereka :p Sesi perkenalan dilakukan 2PM dengan bahasa Indonesia yang cukup bagus. "Selamat malam Indonesia" yang diucapkan personel 2PM disambut teriakan balasan. Mereka pun memperkenalkan diri dengan menyebut kata " Saya …" . tak hanya perkenalan, Taec yang fasih bahasa Inggris pun mengambil alih mic dan sempat meminta penonton untuk tidak berdesakan supaya tidak terluka. KI lupa apa lagi yang dibilang Taec karena kencangnya teriakan penonton. Yang KI inget, entah Taec atau Khun sempat bilang kalau mereka akan kembali ke Indonesia untuk konser yang sebenarnya, secepatnya. Tentu saja Hottest pun semakin semangat. Lagu berikutnya ialah "Niga Mibda" atau "I Hate You". Agak kaget ketika mereka membawakan lagu ini karena KI mengira mereka akan membawakan lagu "Without You". Dorong mendorong mulai terasa di tempat KI berada. Penonton merangsek maju untuk bisa melihat 2PM lebih jelas. Apalagi 2PM begitu atraktif dan menguasai panggung dengan koreografi yang ciamik. Panggung terasa hidup, lighting cukup bagus dan teriakan penonton semakin meyakinkan KI bahwa inilah konser yang sebenarnya. Haha #abaikan Selain Junsu, anggota 2PM lain yang kelihatan "beda" dari aslinya itu Junho. Entah pengaruh cahaya atau kamera, tapi dia kelihatan sipit banget. Lebih lucu daripada dia di TV. Wooyoung yang berkulit putih dengan warna rambutnya yang seperti itu, ditambah cahaya panggung membuatnya terlihat bersinar dan sulit untuk difoto. Hasilnya agak blur karena ia terlalu bercahaya Nickhun dengan senyum manisnya (seperti biasa) dan eye-smile nya dan Chansung yang "cowok" banget dan benar-benar tidak terlihat seperti magnae, membuat KI percaya kalau mereka beneran nyata. Haha. Beberapa kali KI menangkap momen lucu saat mereka berinteraksi dengan penonton. Entah Khun yang bisik-bisik dengan lainnya atau muka Chansung dengan ekspresi kocaknya. Sayang banget, media tidak bisa masuk media pit untuk memfoto mereka. Lagu terakhir, "10 Points out of 10 Points". Lagu debut mereka yang sudah pasti dihafal oleh Hottest yang ikutan bernyanyi sepanjang lagu. Belum lagi 2PM meberi fans service dengan wave mereka. Wahh… telinga KI serasa mau pecah mendengar teriakan penonton. Taec sempat menggoda dengan sedikit mengangkat bajunya, begitu juga Chansung dan yang lainnya. Sayangnya tidak ada adegan Taec merobek bajunya. Kalau ada, mungkin ruangan akan dipenuhi dengan banjir darah mimisan para Hottest. (oke, ini berlebihan, maafkan… hehe) Kesimpulan dari penampilan 2PM selama kurang lebih 25 menit itu mereka tampil cukup memuaskan meski kualitas sound system tidak mampu meredam teriakan penonton. See you soon in Indonesia, 2PM !!! Behind the scene Pada hari H, gate dibuka jam 5 sore, sempat mendengar kabar bahwa antrian begitu panjang dan banyak yang pingsan saat mengantri. Ketika sampai di lokasi pada pukul 17.30. KI masuk melalui pintu media dan berpapasan dengan seorang penonton yang ditandu karena pingsan saat mengantri. Pihak Ismaya sendiri berusaha memprioritaskan keselamatan penonton dengan berinisiatif membagi-bagikan minuman ke penonton yang sudah antri dari jam 10 pagi, walau sesuai prosedur yang telah mereka umumkan, gate baru dibuka pukul 5 sore. Masuk ke dalam venue, tidak terlihat adanya perbedaan antara pemegang tiket VIP hasil trade-in blackberry. Ternyata berbeda dalam hal priority entrance dan merchandise. Konser ini sendiri memamng dirancang untuk berdiri semua. Adanya penonton yang pingsan akibat dorong-dorongan yang terjadi saat acara berjalan, cukup disayangkan dan menjadi pelajaran yang berarti bagi pihak penyelenggara. Semoga hal ini bisa jadi pelajaran juga bagi fans untuk mempersiapkan diri dengan baik sebelum konser, misalnya istirahat cukup, makan teratur dan tidak memaksakan diri. Sebelum acara berlangsung, KI mendapat informasi bahwa khusus untuk penampilan 2PM, media tidak diperbolehkan masuk ke media pit untuk memotret. Alasan yang diberikan pihak Ismaya, manajemen 2PM sendiri yang melarang dokumentasi oleh media sehingga tidak ada pilihan lain bagi mereka. Mengenai foto backstage VJ Daniel dan Aura Kasih yang beredar belakangan, pihak promotor tidak mengetahui soal itu dan tidak bisa berkomentar banyak perihal ini. Untuk itu, KI meminta semua pcinta Kpop untuk tidak mempermasalahkan masalah ini ya, apalagi kalau sampai mengejek atau menghina mereka (no bashing, please) Terkait isu di kalangan fans bahwa penampilan 2PM harus "dipotong" karena adanya kericuhan di antara penonton. KI mengkonfirmasi langsung hal ini pada pihak Ismaya dan mereka telah menjelaskan bahwa sejak awal 2PM memang dijadwalkan untuk menyanyi sebanyak 4 lagu. Memang wajar beredar isu ini karena penampilan 2PM terasa sebentar dan rundown acara maju setengah jam dari jadwal yang seharusnya. Terkait kekecewaan Hottest tentang kedatangan 2PM yang seolah ditutupi, pihak Ismaya telah mengkonfirmasi pada KI bahwa proses kedatangan dan kepulangan 2PM dibuat sesuai request dari manajemen 2PM atas alasan antisipasi keamanan. Mereka sendiri tidak pernah berkoordinasi dengan pihak fansclub manapun termasuk Hottest Indonesia mengenai proses penjemputan ini, apalagi menjanjikan mereka untuk bisa menjemput 2PM. Hottest Indonesia yang mengkordinasikan beberapa project untuk menyambut 2PM dari di bandara hingga di venue memiliki sudut pandang yang berbeda. Dalam forum HottestID, mereka menjelaskan perihal rumor ini karena adanya tuduhan bahwa mereka memberi informasi yang salah soal kedatangan 2PM. Ketika dikonfirmasi, pihak Hottest Indonesia tidak bisa menjelaskan detail siapa orang yang terkait dalam hubungan mereka dengan pihak yang mendatangkan 2PM. Hal ini dikarenakan perbedaan antara pihak yang mendatangkan dengan pihak penyelenggara. Menanggapi berbagai tuduhan dari fans yang kecewa, pihak HottestID juga telah mengklarifikasi tentang apa yang terjadi di bandara dan venue melalui pengumuman di forum mereka. Informasi yang mereka terima sudah diyakini validitas-nya namun jika pada akhirnya ada hal-hal yang terjadi berlawanan dengan hal tersebut, semua berada diluar pengetahuan dan kemampuan mereka. Untuk detail pernyataan HottestID bisa dilihat langsung di forum mereka, di link ini. dan ini. Semoga penjelasan di atas bisa menjawab rasa penasaran pembaca semua terkait isu-isu yang ada. Wajar jika sebuah acara memiliki kekurangan, wajar juga jika terjadi kesalahpahaman. Semoga kejadian ini menjadi pelajaran untuk semua. Semoga promoter Indonesia tetap mau menghadirkan artis Kpop lagi dan semoga fans Indonesia semakin dewasa dan berkesempatan menyaksikan konser artis idolanya. Thanks to Ismaya and HottestID for sharing ^^
photo: koreanindo. @sanny_aura @vjdaniel ps. maaf ya fotonya kurang bagus nanti kami usahakan untuk fancamnya. thanks take out from koreanindo.wp |